- KEMENTERIAN DESA PDTT BERSAMA GEDHE NUSANTARA GELAR PELATIHAN PRODUKSI VIDEO PEMBELAJARAN UNTUK KONTEN KREATOR DESA SERED DAN PAGELAK - 14 Agustus 2024
- Kementerian Desa PDTT Launching Kebijakan Pemberdayaan Masyarakat Melalui Vokasi Desa - 2 Agustus 2024
- Gedhe Jadi Fasilitator Peningkatan Kapasitas Kader Digital - 3 April 2023
Kecamatan Kejobong menggelar pelatihan untuk memanfaatkan sistem informasi desa, Kamis (26/2). Pelatihan diadakan di aula kantor Kecamatan Kejobong, Purbalingga, Jawa Tengah. Ini merupakan langkah awal bagi desa-desa di Kojobong untuk mampu memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Mereka dilatih untuk mengelola website desa agar mampu bersuara melalui internet.
Pelatihan yang terselenggara atas kerjasama BKAD Kejobong, PNPM Mandiri, Kecamatan Kojobong, dihadiri dua perwakilan Perangkat Desa dari tiga belas desa yang ada di Kecamatan Kejobong. Pihak Gedhe sendiri mengirimkan tim sebagai Pendamping untuk kelola website desa dan materi penulisan berita desa.
Acara dimulai dengan sambutan Sekretaris Camat yang mewakili Camat Kejobong selaku tuan rumah. Dilanjutkan materi internet sehat dari Dishubkominfo Purbalingga. Selepas istirahat siang, materi berikutnya adalah Kelola Website Desa dan Penulisan Berita Website Desa hingga ditutup sore hari.
Website desa merupakan bagian dari sistem informasi bagi desa untuk dapat mengabarkan apa yang ada di desa . Situs web ini juga sebagai media pelaporan kegiatan dan anggaran bagi desa. Kuswari (48), penggagas pelatihan SIDEKA, berharap desa-desa di Kejobong akan bisa seperti desa-desa lain di seluruh Indonesia yang telah memanfaatkan website desa untuk kepentingan desanya.
“Bahkan, saya berharap Kejobong menjadi pelopor kecamatan di Purbalingga yang pakai website desa.id,” imbuhnya.
Domain desa.id merupakan alamat internet yang peruntukannya khusus untuk desa. Menjadikan domain ini sebagai identitas desa di internet. Pendaftaran desa.id melalui Gedhe mendapatkan gratis biaya satu tahun pertama. Selengkapnya pendaftaran bisa mengunjungi situs http://desa.web.id .
Sangat membanggakan